Selasa, 18 Februari 2014

2015, Indosmelt Akan Go Public


PT Indosmelt akan melakukan penawaran saham perdana (initial public offering) pada akhir 2015 mendatang. Indosmelt berencana akan melepas saham 49% untuk mencari dana sebesar US$ 500 juta.

Natsir Mansyur, CEO Indosmelt, mengatakan Indosmelt membutuhkan dana untuk membiayai pembangunan smelter tembaga terintegerasi dengan gold refinery senilai US$1,5 miliar. Saat ini, perusahaan sudah melakukan pembicaraan dengan Bank Eksim Indonesia untuk mendapatkan pinjaman guna mendanai investasi tersebut.

“Sisanya, senilai US$500 juta kami ingin peroleh dari IPO. Setidaknya untuk membiayai investasi pembangunan gold-refinery. Kalau untuk smelter tembaga akan cari sendiri lewat bank juga,” kata Natsir di kantor Kemenperin, Senin (17/2).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar